Tim KKN 78 UNS bersama perangkat desa dan para pemilik UMKM berfoto bersama usai sosialisasi di Kantor Desa Sumberejo
Desa Sumberejo, Sudimoro, Pacitan (21/01/2025) – Dalam rangka mendukung pencapaian Sustainable Development Goals (SDGs), khususnya poin 8 tentang Pekerjaan Layak dan Pertumbuhan Ekonomi,Kelompok 78 Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Sebelas Maret (UNS) melaksanakan program kerja “Sosialisasi Digitalisasi UMKM sebagai Strategi Peningkatan Daya Saing di Era Digital” bagi pelaku usaha di Desa Sumberejo pada 21 Januari 2025. Kegiatan ini berkolaborasi dengan Pusat Layanan Usaha Terpadu (PLUT) UMKM Kabupaten Pacitan dan bertujuan untuk meningkatkan pemahaman serta keterampilan pelaku UMKM dalam memanfaatkan teknologi digital untuk pengembangan usaha mereka.
Narasumber dari PLUT UMKM Kab. Pacitan sedang menjelaskan materi tentang digitalisasi UMKM
Program ini dilatarbelakangi oleh kondisi UMKM Desa Sumberejo yang sebagian besar masih mengandalkan metode pemasaran konvensional. Minimnya pemanfaatan marketplace dan media sosial menyebabkan produk lokal kurang dikenal luas. Padahal, dengan strategi digitalisasi, UMKM dapat memperluas akses pasar dan meningkatkan daya saing di era digital.
Narasumber sedang mendemostrasikan tata cara membuat akun di marketplace
Dalam kegiatan ini, peserta mendapatkan materi tentang pentingnya digitalisasi dalam pemasaran, cara membuat akun di marketplace, serta strategi promosi efektif melalui media sosial. Selain itu, dilakukan sesi praktik langsung dalam pembuatan akun marketplace agar pelaku usaha dapat segera menerapkannya dalam bisnis mereka.
“Dengan pemanfaatan teknologi digital, produk-produk UMKM Desa Sumberejo dapat menjangkau pasar yang lebih luas dan meningkatkan daya saing di era digital. Kami berharap kegiatan ini dapat menjadi langkah awal bagi pelaku usaha untuk semakin berkembang dengan memanfaatkan teknologi yang ada,” ujar Muhammad Febby, selaku ketua panitia pelaksana kegiatan.
Dengan adanya kolaborasi antara KKN 78 UNS dan PLUT UMKM Kabupaten Pacitan, diharapkan digitalisasi UMKM di Desa Sumberejo dapat berjalan berkelanjutan